Rabu, 08 Juli 2015

Harga Honda CB Street fire dan Spesifikasi terbaru 2015

Harga Honda CB Street fire 150 cc- Honda, perusahaan berlambang sayap tersebut, kembali memperbaharui produksinya. kali ini untuk tipe sport dari Honda bernama Honda CB 150 cc Street Fire yang memiliki moto "Tantang Nyalimu" ini memang sangat pas dan cocok untuk mereka yang suka berpetualang, apalagi yang hobi touring, honda CB 150r street fire ini akan bisa menjadi pilihan yang sangat tepat.

Bukan tanpa alasan Honda memproduksi CB Street fire ini, melihat kondisi pasar sport nasional terus meningkat dan diminati masyarakat. Sepanjang Januari-November tahun ini, pasar motor sport nasional telah menyerap 714.599 unit atau meningkat 18,2% dibandingkan dengan pencapaian periode yang sama tahun lalu, yaitu sebesar 604.656 unit. Sepeda motor sport Honda diminati dengan pencapaian penjualan sebesar 159.947 unit (Data AISI).



Kuat, tangguh, cepat dan tentunya juga sangat irit, menggunakan pertamax atau pun premium tidak menjadi masalah bagi motor sport honda yang satu ini. Sehingga tidak akan menguras kocek besar untuk urusan bahan bakar/bensin. Itu semua karena Motor Honda CB streetfire ini sudah di tunjang dengan teknologi PGM-FI Honda yang sudah sesuai dengan standar EURO 2 yang hemat bahan bakar dan ramah lingkungan. Apalagi di tunjang dengan tangki bahan bakar berkapasitas 12 liter, Anda jadi tak perlu sering-sering melakukan pengisian bahan bakar di SPBU terdekat cc,

Honda CB StreetFire 150cc ini diperkenalkan pertama kali di ajang Jakarta Motorcycle Show (JMCS) 2012, tepatnya tanggal 31 Oktober 2012.  Kini keluaran terbarunya mengusung beberapa Varian warna yang sangat sporty, yaitu.. Astro Black, Furious Red, Lightning white, Speedy White, dan Three Colors.  Untuk lihat semua varian warna cb150r Streetfire ini. Tampilan baru dengan stripe yang baru pula dengan desain stripe berpola karbon pada CB150R StreetFire menambah kuat rasa motor sport nya, corak warna baru yang agresif ini bisa membuat setiap pasang mata pasti akan melihat motor sport honda yang satu ini, dan Anda akan menjadi pusat perhatian ketika mengendarai CB150R StreetFire. Elegan dan futuristik, itulah kesan yang di tampilkan dari CB150R StreetFire terbaru yang satu ini. Menggunakan mesin berbasis CB150 dengan kapasitas 150CC, 6 speed, 4 stroke, DOHC.



Spesifikasi Mesin Honda CB 150 R 


Mesin 
  • Mesin : 4-Langkah, DOHC, 4-katup, Silinder tunggal, Berpendingin Cair
  • Volume Langkah : 149.48 cc
  • Diameter X Langkah : 63,5 x 47,2 mm
  • Perbandingan Kompresi : 11,0 : 1
  • Daya Maksimum : 12,5 kW (17,0 PS)/ 10.000 rpm
  • Torsi Maksimum : 13,1 Nm (1,34 kgf.m)/ 8.000 rpm
  • Kapasitas Minyak Pelumas Mesin : 1,0 liter pada penggantian periodik
  • Tipe Starter : Electric starter dan Kick starter
  • Tipe Battery : MF 12V-5 Ah
  • Pengapian : Full Transisterized
Transmisi 
  • Tipe Kopling : Basah, Kopling Manual, Multiplat
  • Tipe Transmisi : 6-Kecepatan
  • Pola Pengoperan Gigi : 1-N-2-3-4-5-6 
Frame 
  •  Panjang X Lebar X Tinggi : 2.008 x 719 x 1.061 mm
  • Jarak Sumbu Roda : 1.288 mm
  • Jarak terendah ke tanah : 148 mm
  • Berat kosong : 129 Kg
  • Kapasitas tangki bahan bakar : 12 liter
  • Rangka : Diamond Steel (Truss Frame)
  • Suspensi depan : Teleskopik
  • Suspensi belakang : Lengan ayun dengan suspensi tunggal(Sistem Suspensi Pro-Link)
  • Ban Depan : 80/90 – 17 M/C 44P (Tubeless)
  • Ban Belakang : 100/80 – 17 M/C 52P (Tubeless)
  • Rem Depan : Cakram hidrolik dengan piston ganda
  • Rem Belakang : Cakram hodrolik dengan piston tungga.

President Director AHM Yusuke Hori mengatakan Honda CB150R STREETFIRE menghasilkan kombinasi terbaik dari kinerja tinggi dan konsumsi bahan bakar yang efisien. Melalui model ini, konsumen akan menikmati performa mesin yang luar biasa dan membangkitkan adrenalin saat mengendarai. Pihaknya telah berusaha memperluas produk-produk PGM-FI di tahun ini, tetapi upaya dari Honda untuk lingkungan tidak hanya akan berhenti di sini. Untuk melanjutkan deklarasi FI, kami akan terus memberikan produk injeksi yang ramah lingkungan di tahun depan.

Review Honda CB 150 R

Beberapa Fitur Yang Ada di Honda CB150R StreetFire,Mulai dari ban/roda, di desain dengan ban tubeless dan di tambah dengan velg racing berpalang 6 berbentuk bintang. Sementara untuk bagian Rem, di bekali dengan rem cakram di bagian depan dan belakang, rem depan dengan piston ganda dan rem belakang dengan piston tunggal, untuk performa pengereman yang maksimal. Menambah kenyamanan dan keamanan Anda dalam berkendara. Di bekali dengan rangka tipe truss atau trellis yang sangat ringan dan kuat, dengan rangka tipe truss atau trellis yang sangat ringan dan kuat.
Pro-Link rear monoshock, fitur ini merupakan fitur yang sama yang terdapat di honda cbr 250r, sehingga membuat kendaraan menjadi lebih stabil dan nyaman karena mampu menyesuaikan dengan berbagai kondisi jalan. Analog-digital speedometer. Panel Meter yang di usung Honda CB150r Streetfire ini tampil dengan gaya yang futuristik, di desain dengan latar belakang grafik warna putih menampilkan semua informasi kendaraan dalam satu layar, seperti clock, speedometer, fuel meter, odometer,speedometer dan trip meter. Secure Key Shutter. Yang membuat motor Anda menjadi lebih aman. Karena memiliki kunci pengaman bermagnet. Mengurangi resiko pencurian kendaraan bermotor. Honda CB150R STREETFIRE dengan Mesin 150cc Memiliki Performa Yang Tangguh.



CB150R STREETFIRE dibenamkan mesin 150cc, 4-Langkah, DOHC, 4-Katup, 6-Kecepatan. Sudah di bekali juga dengan system pendingin cairan (Liquid-Cooled) yang memiliki system pengkabutan bahan bakar injeksi khas Honda - PGM-FI (Programmed Fuel Injection). Sehingga mesin mampu menghasilkan akselerasi terbaik, ramah lingkungan dan sangat hemat bahan bakar. CB150R STREETFIRE terbaru ini mempunyai daya maksimum 12,5 kW (17,00 PS)/ 10.000 rpm dan torsi maksimum 13,1 Nm (1,34 kgf.m)/ 8.000 rpm, performa mesin seperti ini bisa menghasilkan kecepatan maksimum 122 km/jam dan akselerasi 10,6 detik untuk jarak tempuh 0-200 meter.
CB150R STREETFIRE - Rangka dan Suspensi.

Penggunaan rangka tipe truss atau trellis ringan dan berkekuatan tinggi bukan tanpa alasan. Ini semua di berikan supaya motor menjadi lebih stabil, di dukung dengan sistem suspensi Pro-Link, bekerja secara maksimal untuk mengurangi getaran mesin,menjaga kestabilan, lincah dan nyaman saat berkendara. Lalu apa saja yang menjadi keunggulan dari Honda CB 150 R , berikut beberapa catatan penting sebagai perbandingan keunggulan dari Honda CB 150 R.

1. Sempat disinggung diatas, Honda CB150R StreetFire mengusung teknologi mesin terdepan. Tepatnya Honda CB150R StreetFire menggunakan mesin 4 langkah bertipe DOHC dengan perpindahan gigi 6 kecepatan yang mampu melahirkan tenaga hingga 10.000 rpm dan torsi maaksimal 8.000 Rpm.

2. Tampilan motor yang terlihat gagah berkat diadopsinya rangka Diamond Steel (Truss Frame), dengan suspensi depan Teleskopik yang di imbagi dengan suspensi belakang bertipe Lengan Ayun dengan Suspensi Tunggal.

3. Ukuran dimensi 2.008 x 719 x 1.061 mm dirasa cukup untuk Honda CB150R StreetFire melaju dengan lincah di perkotaan. Tapi juga tak terlalu kecil seperti Honda Verza 150.

Untuk harganya sendiri harga Honda CB150R dibandrol cukup murah sekitar 23 Jutaan. Harga tersebut sebanding dengan spesifikasi yang dimilikinya, dan motor ini bisa menjadi alternatif bagi anda yang bingung membeli motor sport berkualtas di Indonesia. Untuk lebih detail mengenai Harga Honda CB150R silahkan anda simak rangkuman kami dibawah ini.

Harga Honda CB150R Baru Rp. 23.425.000
Harga Honda CB150R Bekas Rp. 19-22 Juta (Tergantung Tahun Produksi).

Demikian ulasan dari Harga Honda CB 150 R Street fire dari nyarimotor.blog.spot semoga bermanfaat, simak juga tentang Harga Yamaha X-rade dan spesifikasi terbaru 2015









Tidak ada komentar:

Posting Komentar